Delia Husein, Aktris Pendamping Reza Rahadian di Film Benyamin Biang Kerok
TABLOIDBINTANG.COM - Sejumlah aktris wanita lahir dari film-film almarhum Benyamin S. Salah satu yang paling fenomenal adalah Ida Royani.
Dimulai dari dunia tarik suara, Benyamin S dan Ida Royani kala itu merupakan pasangan duet yang sangat populer. Di antaranya lewat lagu Gambang Kromong, Disini Aje, dan Hujam Gerimis.
Kebersamaan Benyamin dan Ida Royani kemudian berlanjut ke layar lebar. Film pertama Ida bersama Benyamin berjudul Benyamin Biang Kerok (1972). Kolaborasi itu terus terjaga hingga Buaye Gila, Tarsan Kota, dan Ratu Amplop.
Perjalanan Ida Royani menginspirasi sutradara Hanung Bramantyo saat mencari pemain wanita pendamping Reza Rahadian di film Benyamin Biang Kerok, yang sedang ia garap. Dari proses audisi, Hanung menjatuhkan pilihan pada Delia Husein.
"Kelebihan dia (Delia) adalah suara. Kalau udah nyanyi cantik banget. Ida Royani juga awalnya diajak Bang Ben main film karena suara. Sampai akhirnya jadi ikon film-film Benyamin," kata Hanung, di Karnos Studio, Depok, Jawa Barat, Rabu (24/1).
Alasan kedua, kata Hanung, dirinya ingin melahirkan talenta baru. Lewat nama besar Reza Rahadian dan artis senior lain, suami Zaskia Adya Mecca itu berharap Delia bisa menemukan jalan untuk terus berkarier di perfilman.
"Saya selalu cari bibit baru. Makanya Reza (Rahadian), Mbak Mer (Meriam Belina), saya manfaatkan untuk ngangkat pemain baru ini. Biar film nasional itu banyak bintang baru yang masuk," jelas Hanung.
Benyamin Biang Kerok dibintangi Reza Rahadian, Meriam Belina, Rano Karno, Aci Resti, dan Adjis Doa Ibu. Film ini rencananya mulai diputar di bioskop pada 1 Maret 2018.
(ari/ray)